Cara Beli Pulsa Semua Operator di Traveloka

Pulsa saat ini bisa di katakan sebagai kebutuhan pokok dalam kehidupan. Bahkan mungkin setara dengan makanan. Bagaimana tidak, pulsa sekarng bukan hanya sekedar buat komunikasi tanya kabar saja, namun juga menjadi pendukung bagi semua orang untuk berbisnis.

Saat ini, agen travel yang dulunya menjual tiket pesawat dan reservasi hotel menambah layanannya, yaitu dengan menjual pulsa. Yup, perusahaan travel online tersebut ialah Traveloka. Sekarang kamu bisa membeli pulsa melalui Traveloka.

Sobat, dengan adanya layanan baru Traveloka ini tentu akan memudahkan kamu. Kamu sekarang tidak perlu lagi keluar rumah menuju konter untuk mendapatkan pulsa. Yang penting kamu sudah mempunyai Smartphone dan menginstal aplikasi terbaru dari Traveloka, maka kamu  sudah bisa mendapatkan pulsa.

Lalu, bagaimana tata cara membeli pulsa di traveloka? Gampang banget kok. Dengan di postingnya artikel ini adalah untuk menjawab pertanyaan yang ada di hati kamu tersebut. Baiklah, langsung saja kita simak tata cara beli pulsa lewat Traveloka.


Cara Membeli Pulsa All operator Melalui Traveloka

Pembelian pulsa di Traveloka hanya bisa kamu lakukan melalui aplikasi ponsel. Untuk itu, pastikan kamu sudah memasang Traveloka Apps pada ponsel kamu. Jika kamu sudah punya aplikasi Traveloka namun belum ada layanan beli pulsa, silahkan kamu perbaharui dulu aplikasinya.

Cara pembelian pulsa melalui Traveloka sangatlah mudah. Kamu tinggal buka Traveloka Apps di ponsel kamu. Pilih menu "Pulsa", lalu masukan nama operatornya, (misalnya Simpati) serta nominal pulsa yang kamu inginkan. Ada pun nominal yang tersedia di Traveloka mulai dari Rp10.000 sampai dengan Rp1.000.000. 

Harga pulsa di Traveloka

Setelahnya, pastikan kamu sudah memasukkan nomor ponsel tujuan pengisian pulsa dengan benar. Selanjutnya, kamu akan dibawa masuk ke laman pembayaran. Pilih metode pembayaran yang kamu inginkan, lunasi transaksi, dan dalam hitungan detik, pulsa masuk ke nomor tujuan!

***

Nah sobat, gimana? Sangat mudah bukan membeli pulsa lewat Traveloka ini. Dengan adannya layanan ini, sebenarnya kamu juga bisa memanfaatkannya untuk berbisnis jualan pulsa. Lumayan kan kalau di jual lagi, itung kerjaan iseng-iseng sambil dapat duit.

Baiklah, itu saja yang bisa nanapedia sampaikan. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kita semua. Jika ada pertanyaan mengenai tata cara pembelian pulsa melalui Traveloka ini, silahkan kamu tanyakan di komentar. Insya Allah saya akan membalasa komentar kamu.

Tabik!

0 Response to "Cara Beli Pulsa Semua Operator di Traveloka"

Post a Comment