Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

Apabila di hp android anda terdapat akun google lebih dari satu, dan anda sekarang ingin menghapusnya namun tidak tahu caranya, maka pas sekali kalau anda membaca artikel ini. Karena dalam postingan blog kali ini saya akan mngajarkan anda langkah-langkah bagaimana cara hapus akun google.

Memang kadang sangat risih apabila kita tidak memerlukan akun tersebut, namun masih ada menempel di hp android kita. Jika seseorang yang masih pemula dalam menggeluti hp android tentu akna mengalami kebingungan. Sama halnya dengan saya dahulu, saya juga dulu sangat bingung mencari cara mengeluarkan akun gmail dari android.

Tapi setelah mengotak-atiknya beberapa kali, akhirnya ketemu juga cara menghapus akun google yang ada dilam hp android. Anda tidak perlu khawatir, karena langkah-langkahnya sangatlah mudah dan cuma membutuhkan beberapa menit saja.

Dalam panduan ini saya akan menyertakan gambar didalamnya agar anda lebih mudah untuk menirukan dan mempraktekkannya dirumah. Baik, sekarang langsung saja kita simak langkah-langkah bagaimana cara menghapus akun google di hp android. Silahkan anda cermati dan jangan sampai melewatkan poin-poin dalam panduan ini.

Langkah-langkah cara menghapus akun google di hp android 

1. Masuk ke menu setting atau pengaturan hp android anda. Silahkan anda tekan menu tersebut. Contoh gambarnya seperti dibawah ini.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

2. Anda akan menemukan tulisan "Other Accounts" di halaman ini. Silahkan anda tekan tulisan tersebut. Lihat contoh gambarnya dibawah ini.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

3. Selanjutnya, dihalaman ini silahkan anda cari menu "Google". Berikut ini contoh gambarnya.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

4. Anda akan melihat beberapa akun Google anda di halaman ini. Silahkan anda pilih akun google mana yang ingin anda hapus. Sebagai contoh, saya akan menghapus akun saya yang bermana ps9929614@gmail.com.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

5. Setelah anda memilih akun yang anda hapus, akan ada tampilan rincian halaman seperti gambar dibawah ini.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

6. Untuk melanjutkan proses penghapusan akun google di hp andoid, silahkan anda tekan "More". Lihat contohnya, sudah saya tandai dengan kotak merah.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

7. Sekarang kita sampai ditahap penghapusan akun. Silahkan anda tekan "Remove Account" seperti yang ada di dalam gambar berikut ini.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

8. Kemudian akan ada konfirmasi ulang apakah anda benar-benar ingin menghapus akun google di android anda? Jika ya, langsung saja tekan "Remove Account" lagi.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

9. Proses penghapusan telah bekerja. Silahakan anda tunggu saja karena hal ini tidak membutuhkan waktu yang lama. Dan lihat, akun google saya sekarang sudah berkurang. Itu artinya penghapusan akun google sudah selesai dan berhasil.

Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android

Demikianlah artikel dari nanapedia mengenai langkah-langkah bagaimana cara menghapus akun google di hp andoid, atau mengeluarkan akun gmail yang tidak penting. Semoga setelah membaca artikel ini anda lebih tercerahkan dan bisa menghapus akun google anda sampai berhasil. Jika anda punya pertanyaan, tanya saja di kolom komentar. Terimakasih.

0 Response to "Cara Menghapus Akun Google Yang Tidak Penting Di Hp Android "

Post a Comment