Cara Konfirmasi Lazada Setelah Transfer

Berbelanja melalui situs e-commerse, seperti Lazada, kini menjadi suatu trend, khususnya bagi para remaja atau masyarakat perkotaan. Karena selain pilihannya banyak dan praktis, biasanya harga yang ditawarkan lebih murah dibanding penjual online.

Nah masih tentang Lazada, bagi Anda yang membayar melalui transfer di bank, tentunya sangat penting untuk melakukan konfirmasi pembayaran. Dan untuk anda yang belum tahu cara mengkonfirmasi pembayaran di Lazada setelah transfer, berikut ini kami telah rangkum.

Konfirmasi Pembayaran Lazada Setelah Transfer

Tidak hanya Lazada, sebagian besar toko online juga mewajibkan untuk melakukan konfirmasi pembayaran, beberapa saat setelah melakukan transfer. Walaupun bagi sebagian orang cara konfirmasi ini mudah, namun bagi sebagian lain, khususnya yang baru pertama kali belanja di lazada, tentu agak bingung.

Sebenarnya, Anda tidak perlu terlalu membingungkan masalah konfirmasi pembayaran ini. Mengapa? Sebab konfirmasi pembayaran Lazada yang menggunakan metode transfer di bank, sudah dilakukan secara otomatis oleh sistem.

Intinya, Anda tidak perlu lagi repot-repot melakukan konfirmasi pembayaran karena secara otomatis sudah langsung terkonfirmasi setelah Anda melakukan pembayaran atau transfer ke rekening Lazada. Jadi sekali lagi, sebenarnya Anda tidak perlu melakukan konfirmasi secara manual. 

Dan perlu diketahui juga, sistem konfirmasi otomatis ini juga berlaku untuk metode pembayaran lainnya, tidak hanya pembayaran melalui tarnsfer di bank saja. Seperti misalnya saat melakukan pembayaran di Kantor Pos Indonesia, kartu kredit ataupun debit, membayar di indomaret, alfamart, dan lainnya. Anda tidak perlu melakukan konfirmasi pembayaran karena sudah terkonfirmasi secara otomatis.

Setelah melakukan pembayaran, Anda hanya perlu membuka informasi pesanan. Anda dapat membukanya di Tracking Pesanan Lazada ataupun melalui menu Lacak Pesananan. Setelah itu, Anda dapat melihat status pemesanan pembayaran yang telah Anda lakukan sudah terverifikasi.

Nah, ini yang perlu diperhatikan. Jika sampai tahap ini, beberapa jam setelah melakukan pembayaran, namun belum terkonfirmasi, baru anda bisa melakukan konfirmasi manual pada pihak Lazada. Cara konfirmasi manual bisa dilakukan dengan menghubungi cs Lazada, kemudian tulis barang pesanan dan lampirkan bukti transfer anda. Lalu tunggu beberapa saat hingga dapat balasan dari pihak Lazada.

Jadi, setelah melakukan pembayaran, pastika jangan membuang dulu bukti pembayaran yang sudah dilakukan, baik pembayaran yang dilakukan melalui ATM, Kantor Pos Indonesia, ataupun Indomaret.
lazada konfirmasi pembayaran
Metode Pembayaran di Lazada

Ada beberapa pilihan metode pembayaran di Lazada yang dapat Anda lakukan, beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Pembayaran di Tempat
Metode pembayaran ini dilakukan secara langsung setelah kurir mengirimkan barang pesanan Anda ke alamat Anda.

2. Kartu Kredit ataupun Debit
Pembayaran melalui kartu kredit ataupun debit juga cukup sering digunakan.

3. Transfer di Bank
Transfer di bank merupakan metode pembayaran yang lumayan sering digunakan oleh orang.

4. Kartu Pos Indonesia
Kartu Pos Indonesia juga melayani jasa pembayaran Lazada.

5. Indomaret
Jika lokasi Anda dekat dengan Indomaret, maka Anda dapat melakukan pembayaran Lazada melalui Indomaret.

6. Hello-Pay
Anda tentunya harus mempunyai akun Helllo-Pay. Metode pambayaran ini hanya ada di beberapa kota saja.

Nah, itulah sekilas informasi mengenai dari nanapedia tentang cara konfirmasi pembayaran di Lazada setelah transfer. Jadi, pada intinya Anda tidak perlu bingung untuk melakukan konfirmasi setelah membayar karena pembayaran sudah secara otomatis langsung terkonfirmasi di Lazada. Namun jika setelah ditunggu beberapa jam, tetap belum terkonfirmasi, maka anda bisa melakukan konfirmasi manual, dengan cara seperti yang telah kami sebutkan diatas. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat.

0 Response to "Cara Konfirmasi Lazada Setelah Transfer"

Post a Comment