Cara Pembayaran Traveloka Via ATM

Traveloka adalah salah satu aplikasi yang cocok bagi Anda yang suka traveling. Aplikasi ini memberikan kemudahan dalam memesan tiket kereta api dan pesawat serta hotel sekalipun. Keunggulan yang dimiliki Traveloka salah satunya yaitu tampilan dan navigasi yang sangat user friendly, jadi untuk mereka yang gaptek pun tak kesulitan mengaksesnya.

Kelebihan lainnya yaitu kemudahan pembayaran yang ditawarkan. Tidak harus punya kartu kredit untuk bisa melakukan transaksi. Terdapat beberapa cara untuk sistem pembayaran Traveloka yang memudahkan penggunanya, salah satunya yaitu melalui ATM. Anda hanya perlu datang ke ATM terdekat dan melakukan transaksi. Berikut kami bagikan panduan cara pembayaran Traveloka via ATM.
cari tiket pesawat traveloka
Cara booking tiket pesawat di Traveloka bayar via ATM

1. Setelah melakukan pesanan di Traveloka, langkah selanjutnya pilih opsi pembayaran melalui ‘ATM’.

2. Rincian pembayaran akan ditampilkan pada layar handphone Anda. Pastikan bahwa rincian yang diberikan sesuai dan benar. Lalu klik ‘Bayar’.

3. Anda akan dihadapkan pada Syarat dan Ketentuan Pembayaran. Klik ‘Saya Setuju’ untuk melanjutkan pada proses berikutnya. Atau klik ‘Ganti’ jika ingin mengubah metode pembayaran.

4. Proses selanjutnya yaitu Anda akan diberikan kode pembayaran virtual account yang digunakan untuk pembayaran di ATM nanti. Kode pembayaran terdiri dari 16 digit nomor. Catat kode pembayaran yang Anda terima.

5. Cari ATM terdekat yang tergabung dalam jaringan ATM Bersama, Prima atau Alto. Lalu lakukan pembayaran traveloka dengan memilih menu pembayaran ke virtual account. 

6. Selanjutnya Anda perlu memasukkan nomor kode pembayaran dan ikuti instruksi pada layar ATM.

7. Nah, setelah semua proses dilakukan, Anda akan menerima struk sebagai bukti bahwa Anda telah melakukan pembayaran.

Konfirmasi Pembayaran

Setelah melakukan pembayaran traveloka via ATM. Jangan lupa melakukan konfirmasi pembayaran. Langkah ini dapat dilakukan melalui aplikasi traveloka, caranya adalah :

1. Klik pilihan ‘Saya Sudah Bayar’ pada menu Konfirmasi Pembayaran.

2. Lalu akan muncul pemberitahuan E-Tiket yang dapat Anda download. Klik ‘Download E-Tiket’. Anda juga dapat mendownloadnya melalui konfirmasi pembayaran yang dikirimkan melalui emai Anda.

3. Anda hanya perlu menunjukkan E-Ticket yang sudah Anda download di handphone Anda saat check-in di bandara.

Lantas, bagaiamana cara pesan tiket pesawat di Traveloka?

Nah, untuk anda yang belum pernah menggunakan aplikasi ini, berikut sekalian kami bagikan panduannya. Silahkan disimak.

1. Buka aplikasi Traveloka dan pilih menu tiket pesawat.

2. Pilih kota keberangkatan dan tujuan dengan mengisi kolom ‘kota asal’ dan ‘kota tujuan’. Pilih juga tanggal dan waktu keberangkatan pada kolom ‘waktu penerbangan’. Pada kolom ‘cari tiket’ masukkan jumlah orang dan kelas penerbangan yang diinginkan. Lalu klik ‘cari tiket’.

3. Akan muncul opsi penerbangan. Anda dapat memilih berdasarkan harga tiket, transit, maskapai maupun waktu penerbangan. Jika sudah memilih klik ‘pergi’

4. Pada halaman selanjutnya, anda perlu mengisi data diri yang dapat dihubungi sesuai dengan ktp anda. Jika sudah anda pastikan benar klik ‘ya, kontak saya benar’.

5. Selanjutnya anda perlu mengisi data penumpang seperti ‘title’, ‘nama lengkap sesuai KTP’ dan ‘bagasi ke’.

6. Centang pilihan ‘tambahkan asuransi perjalanan’ jika anda ingin menggunakan asuransi yang dikenakan biaya Rp 14.000 per orang dan centang juga persetujuan syarat dan ketentuan. Lalu klik ‘lanjut ke pemesanan’

7. Traveloka akan menampilkan rincian pemesanan dan anda akan mendapatkan no pesanan berupa 9 digit nomor. Jika rincian sudah benar klik ‘lanjut ke pembayaran’.

8. Pilih metode pembayaran yang diinginkan. Jika memilih atm pilih juga bank yang digunakan, lalu klik ‘Bayar’. 

Nah, itulah diatas ulasan dari nanapedia tentang cara beli tiket pesawat di Traveloka bayar di ATM. Perlu diketahui,  batas waktu yang diberikan untuk melakukan pembayaran yaitu biasanya 2 jam setelah pemesanan dilakukan. Jadi segera lakukan pembayaran jika memang sudah yakin dengan penerbangan yang dipilih.

0 Response to "Cara Pembayaran Traveloka Via ATM "

Post a Comment