Tips Dan Cara Mendapat Omset Puluhan Juta Dari GrabBike

Grabbike merupakan salah satu model transportasi online yang sedang naik daun saat ini. Grabbike ini merupakan salah satu layanan transportasi roda dua yang seperti model transportasi sejenis, juga banyak di minati masyarakat. Saat ini pihak Grabbike membuka kesempatan seluas-luasnya bagi kamu yang ingin bergabung menjadi bagian dari driver Grabb.

Keunggulan menjadi driver grabbike

1. Waktu yang sangat fleksibel
Bedasarkan penjelasan dalam situs resmi Grabb, kamu yang tergabung sebagai driver Grabbike dapat memilih waktu bekerja sesuai dengan keinginan kamu. Sehingga bagi kamu yang memiliki pekerjaan lain, kamu dapat menyesuaikan waktu kerja kamu dengan waktu untuk grabbike.

2. Penghasilan yang lumayan
Sama halnya dengan ojek online lainnya, menjadi driver grabbike akan memberikan penghasilan yang cukup baik untuk kamu. Bahkan menurut kabar yang beredar banyak orang yang rela meninggalkan pekerjaan utama yang sudah cukup baik demi menjadi driver grabbike. Hal ini menandakan bahwa menjadi driver grabbike akan memiliki potensi pendapatan yang besar.

3. Asuransi
Grabbike sendiri menjelaskan bahwa keselamatan pengemudi dan penumpang menjadi poin penting bagi Grabbike. Maka dari itu grabbike memberikan jaminan asuransi kepada semua yang tergabung dalam driver grabbike.

Menurut informasi yang tersedia di website resmi grabbike, asuransi kecelakaan yang diberikan dapat mencapai Rp. 68.000.000 untuk setiap driver. Sehingga tentunya hal ini akan sangat menguntungkan, karenakamu bisa bekerja dengan tenang, dan jika sewaktu-waktu ada musibah pihakasuransi yang akan mengcover.

4. Pemberian bonus
Grab sangat mengapresiasi para driver nya yang memiliki prestasi, termasuk driver grabbike. Terdapat dua macam reward yang diberikan kepada driver-driver Grab yaitu, Grab Elite dan Gold Card. Untuk Grab Elite akan diberikan kepada driver yang berprestasi dan mendapatkan rating yang cukup memuaskan dari para konsumen nya.

Bonus yang diberikan dapat berupa uang pensiun, beasiswa untuk anak-anak, dan sertifikat. Bahkan ada yang mendapat bonus perjalanan umrah gratis dan cicilan sepeda motor dengan kredit bunga yang sangat rendah.

Sedangkan untuk Grab Gold Driver, reward ini diberikan kepada driver-driver berupa cicilan rendah serta uang muka yang murah. Berbeda dari Grab Elite, reward Gold Driver ini merupakan program kompetisi yang mana para driver harus mendaftar dan berusaha untuk menyelesaikan tantangan yang berupa target performa.

Cara Mendaptkan Omset Besar dari Grabbike

Seperti kebanyakan jenis pekerjaan lainnya, tentunya jika anda bergabung dengan grabbike, potensi mendapatkan banyak penghasilan atau omset besar selalu terbuka. Ini di buktikan dari banyaknya testimoni positif yang telah merasakan gurihnya mendapatkan banyak uang dari grabbike. Dan untuk bisa mendapatkan omset besar, tentunya yang paling utama adalah dari kerja keras anda.

Semakin anda rajin dan mendapatkan banyak penumpang setiap harinya, tentu saja penghasilan anda akan besar. Terlebih dari pihak grabbike sendiri menyediakan banyak bonus bagi mereka yang punya prestasi. Selain kerja keras dan rajin, tentunya anda juga harus ramah pada pelanggan, bisa memuaskan pelanggan, jujur, supel, dan tentunya jangan lupa untuk selalu merawat motor anda.

Nah itu dia berbagai cara mendapatkan omset besar dari grabbike dan juga informasi dari berbagai keunggulan grabbike. semoga bermanfaat.

Tabik!

0 Response to "Tips Dan Cara Mendapat Omset Puluhan Juta Dari GrabBike"

Post a Comment