Halo brother, emak-emak, bapak-bapak semua yang ada disini. Jangan heran kalau saya lagi nulis tutorial ini, jangan marah kalau saya lagi bikin panduan bikin gorengan. Maafkanlah. Yakinkan saja diri anda kalau mengikuti panduan ini, ote-ote atau tahu isi anda akan lezat, mantap, maknyus, dan top markotop. Di jamin, yang nyicip bakal kurang.
Hohoho!
Baik sobat, untuk membuat gorengan ini anda perlu menyiapkan beberapa bahan utama dan bumbu sebagai penyedap rasa. Dan pastikan bahan-bahan tersebut sudah anda siapkan agar kita bisa langsung praktek. Berikut ini adalah bahan-bahan yang harus anda siapkan. Silahkan anda simak baik-baik tatacaranya yes!
Bahan Utama Membuat Ote Ote :
- 250 gr tepung terigu (protein sedang)
- 25 gram tepung beras
- 200 ml air mineral
- 350 gr udang kecil/sedang
- 50 gr kol atau kubis (diiris tipis)
- 1 atau 2 batang daun bawang (diiris tipis)
- 3 buah seledri (diiris kasar)
- 75 gram toge ( yang sudah disiangi bagian kepala dan akarnya)
- 50 gr wortel (diiris tipis memanjang)
- Minyak secukupnya
- 1 butir telur
Bumbu
- 3 buah bawang putih (haluskan)
- Bumbu penyedap (jika suka)
- ½ sendok teh merica
- garam ½ sendok
Cara Membuat Ote Ote Enak
- Kocok telur hingga rata lalu campurkan dengan bahan bumbu yang sudah dihaluskan
- Siapkan baskom dan masukkan semua bahan-bahan lengkap tadi ke baskom, dan tambahkan tepung terigu dan air secukupnya.
- Aduk adonan sampai rata.
- Panaskan minyak goreng, lalu masukkan adonan ote-ote ke dalam wajan yang minyak gorengnya sudah
Oke, ote-ote anda sudah siap disajikan buat keluarga, mantan, pacar, tetangga, dll. Semoga mereka senang. Jangan lupa bagikan artikel ini kalau bermanfaat! Terimakasih tlah berkunjung ke blog yang keren ini. Semoga menginspirasi!
0 Response to "Cara Bikin Gorengan Ote-ote"
Post a Comment