Masih bersedih karena baru saja putus cinta? Sudah cukup dong, jangan sampai anda terlalu larut terbawa dalam kesedihan. Tapi jika anda masih bersedih dan mengharapkan mantan anda kembali namun dengan cara yang keren, kami punya tips dan cara membuat mantan kembali sayang pada kita. Yuk, simak informasi dibawah,
Pergilah Ke Luar Kota
Pergi dan berjalan-jalan ke tempat baru. Escape! Hal ini sangat penting loh sehingga anda bisa merefresh kembali pikiran anda dan membuang jauh-jauh kesedihan yang telah berlarut. Melihat suatu tempat baru akan mengalihkan fokus anda sehingga hal-hal yang membuat anda bersedih perlahan-lahan akan tergantikan. Selain itu, dengan pergi ke luar kota, akan meminimalisir kemungkinan anda bertemu dengan si dia di suatu tempat di wilayah anda.
Dan bagusnya lagi, dengan anda pergi ke luar kota yang otomatis menghilang dari mantan anda, akan membuat sang mantan merasa menyesal, terlebih jika mantan sebetulnya masih sayang dengan anda. Yakinlah pasti adakalanya mantan masih merindukan anda, dan mengingat berbagai momen indah yang telah anda berdua lakukan.
Carilah Hobi Baru
Hal-hal yang sering anda lakukan dan menjadi rutinitas saat ini, mungkin membuat anda merasa jenuh, untuk itulah anda perlu menemukan hobi baru. Hobi baru akan merangsang perasaan senang yang baru dan melatih kemampuan diri yang selama ini tidak pernah anda ketahui.
Jika sampai mantan anda melihat anda melakukan banyak hal dengan baik dan menjadi seorang pribadi yang menarik, tentu ia akan menyesal telah memilih pergi dari kehidupan anda. Dan bukan tidak mungkin dia akan berusaha mengejar anda lagi.
Tingkatkan Kualitas Diri
Hal ini merupakan hal yang sangat penting bagi diri anda sendiri, dan strategi anda dalam membuat sang mantan menyesal. Yap, ketika anda meningkatkan kualitas diri, anda akan mendapati diri anda lebih berkembang dan mampu menjadi pribadi yang lebih cerdas dan dewasa. Anda akan mulai berubah baik secara penampilan, ataupun cara berinteraksi.
Dengan begitu anda akan menjadi seseorang yang lebih loveable dan supel kepada semua orang. Jika hal ini diketahui oleh mantan anda, tentu ia akan merasa menyesal putus dengan anda dan berharap bisa kembali dengan anda. Eits, tapi jangan berubah hanya karena ingin membuat mantan menyesal ya, gunakan ini sebagai upaya untuk mengembangkan diri secara penuh bagi kehidupan anda kedepannya.
Tahan Diri Untuk Menghubungi dan Beri Jarak
Wajar jika sesekali anda merindukan masa-masa berkomunikasi yang intens, ucapan-ucapan manis dari mantan di setiap pagi dan malam, setiap makan, atau di sela-sela rutinitas anda. Nah, sebaiknya sekuat apapun rasa rindu tersebut, jangan sampai membuat anda berusaha menghubunginya.
Tetap kuatkan diri untuk memberi jarak kepada mantan anda, agar dia merasakan ketiadaan anda dalam hidupnya. Karena sangat mungkin saat ini dia juga merasakan hal yang sama, dan akhirnya ia akan merasa rindu dan memulai untuk menghubungi terlebih dahulu. Jika ia telah menghubungi, tetap tahan diri anda dari perasaan berlebihan dan tetaplah stay cool.
Jadikan ini awal kemenangan/keberhasilan anda membuat sang mantan merasa menyesal karena memutuskan untuk meninggalkan anda. Dan jika anda melihat ia benar-benar berjuang untuk mendapatkan anda kembali, semuanya kembali pada anda, apa mau menerimanya atau tidak.
Terbukalah Dengan Orang-Orang Baru
Menjadi single berarti memiliki kebebasan yang sangat luas untuk bisa berkenalan dan menghabiskan waktu bersama orang lain. Daripada memikirkan mantan anda terus menerus, akan lebih baik jika anda mulai membuka diri dengan orang-orang lain dan berani mencari seseorang yang baru, yang tentunya lebih baik dari sang mantan.
Jika anda telah mampu berinteraksi lebih baik, tentu anda akan menemukan orang yang juga lebih baik. Ketika anda telah bersama seseorang yang baru, tidak perlu anda pamerkan hal tersebut, namun biarkan mantan anda yang menguntit dan mencari tahu tentang anda.
Orang baru ini bisa jadi hanya seorang teman yang akrab dengan anda. Nah, kalau sampai mantan anda sudah terlihat cemburu dengan apa yang anda lakukan, berarti strategi anda untuk membuatnya menyesal telah berhasil.
Perhatianlah Terhadap Hal-Hal Kecil
Meski telah menjadi seorang mantan, jangan lupakan hal-hal kecil seperti ucapan-ucapan di hari-hari tertentu. Jangan lupa bersikap baik kepada si dia ketika ia sedang membutuhkan perhatian. Namun ingat batasannya, jangan sampai anda juga menunjukkan bahwa anda sangat ingin kembali kepadanya, karena hal itu akan membuat mantan anda merasa telah melakukan keputusan yang benar dengan meninggalkan anda. Pastikan anda tetap jual mahal dan seolah-olah anda sudah tak ada perasaan dengannya.
Nah itu dia beberapa cara membuat mantan kembali mencintai kita. Semoga bermanfaat dan berguna bagi anda. Jika ada pertanyaan seputar cinta, silahkan anda tanyakan melalui kolom komentar. Insyaallah saya akan bantu menjawab semua keluhan anda. Terimakasih telah berkunjung dan membaca artikel ini.
0 Response to "Cara Membuat Mantan Menyesal dan Ingin Kembali"
Post a Comment