Cara Cek Kiriman JNE sudah Sampai Apa Belum

Ketika membeli suatu barang secara online, saat ini sudah sangat banyak sekali jasa pengiriman barang. Salah satunya yakni JNE. Nama kepanjangannya adalah Jalur Nugraha Ekakurir. Saya tidak paham betul mengenai kepanjangan tersebut, apakah nama pemiliknya atau yang lain. Yang jelas, JNE adalah jasa pengiriman barang yang cukup terkenal di Indonesia.

Kenapa orang-orang memilih berkirim barang melalui JNE? Jelas. Alasannya ialah jalur nugraha ekakurir ini mempunyai banyak keunggulan. Antara lain ialah punya paket pengiriman ekspress dan reguler. Selain itu, kantor JNE saat ini sudah hampir menyeluruh ada di daerah-daerah plosok yang ada di Indonesia. Jadi meskipun anda ingin berkirim barang ke tempat terpencil sekalipun, JNE masih bisa menjangkaunya.

Dalam ulasan artikel ini, admin mau ngebahas gimana sih cara mengecek kiriman JNE sampai mana. Jika anda membeli barang kemudian dikirim melalui jasa pengiriman JNE dan tak kunjung datang, anda bisa melacak keberadaan barang tersebut melalui situs resmi JNE. Yang terpenting ialah anda mempunyai nomor resi agar bisa melacaknya.

Lalu, bagaimana jika tidak mempunyai nomor resi? Satu-satunya cara yaitu meminta kepada si pengirim barang, atau penjualnya. Jadi, nomor resi itu sifatnya wajib. Kalau anda tida tahu nomor resi, anda tidak akan bisa mentreking status barang anda sudah sampai atau belum. 

Nah, sebelum ke artikel inti, anda harus mengetahui terlebih dahulu istilah-istilah yang ada pada JNE tracking. Istilah tersebut berupa singkatan kata, namun dalam bahasa inggris. Baik, sekarang ayo kita cari tahu dan memahami istilah-istilah tersebut agar anda tahu status keberadaan barang anda. Apakah sudah dikirim, pending, atau nyasar!

Istilah pada JNE tracking
  • Box Undel (Box Undelivered): Sudah dikirim ke rumah namun tidak ada penerima. Sudah di telepon berkali-kali tapi tidak di respon juga.
  • Manifest : Barang didaftarkan di kantor kota asal pengirim.
  • On-Process : Sedang dalam proses/perjalanan.
  • On-Transit : Barang transit di kota lain.
  • Received On Destination : Paketan sudah sampai di kota tujuan, dan akan segera di antar ke rumah anda.
  • Delivered : Kiriman barang telah diterima.
  • Criss Cross : Barang sedang tertukar.
  • FW (Forward): Kiriman dilanjutkan ke kota tujuan.
  • Cnee Unknown : Nama penerima tidak dikenali ketika proses pengiriman ke alamat tujuan.
  • AU to OPS :Akan di antar ulang setelah mendapatkan alamat yang lebih jelas dan lengkap.
  • AU (Antar Ulang) : Barang akan di antar ulang karena sebelumya tidak ada penerima.
  • Redelivery : Antar ulang
  • MR (misroute) : Salah jalur, salah kirim, salah antar.
  • Closed Once Delivery Attempt : Kurir Sudah datang tapi rumah tidak ada penerima.
  • NTH (Not At Home?) : Penerima kiriman sedang tidak ada di rumah.
  • HO / Hold: Barang kiriman sedang di tahan oleh pihak JNE.
  • HVS (High Value Shipment): Kiriman paket termasuk dalam barang bernilai tinggi.
  • LBA (Luar Batas Antar): Lokasi penerima beda tujuan dengan kantor JNE. Atau di luar batas alamat.
  • CL (Close): Sudah di kirim tapi tidak ada penerima.
  • BA (Bad Address) : Alamat kurang jelas dan lengkap.
Sekarang, anda sudah mengetahui istilah-istilah penting yang terdapat di JNE tracking. Nanti jika anda sudah mengetahui status barang anda, anda tinggal mengartikan istilah yang telah muncul di website JNE. Oke, selanjutnya mari kita simak poin inti, yakni bagaimana cara cek kiriman JNE sudah sampai apa belum.

Cara cek status kiriman JNE sampai mana

1. Masuk ke situs resmi JNE, klik link ini http://www.jne.co.id/id/beranda

2. Setelah masuk ke websitenya, anda akan melihat tampilan kolom JNE tracking di bagian kiri. Contoh gambarnya bisa anda lihat di bawah ini.
Cara Cek Kiriman JNE sudah Sampai Apa Belum
3. Langkah selanjutnya ialah, anda harus memasukkan nomor resi ke dalam kolom tersebut. Kemudian, klik atau tekan tombol "Tracking".

4. Nah, sekarang status kiriman barang anda sudah muncul. Dalam keterangan gambar di bawah ini adalah kiriman barang saya: "On proces", yang artinya barang telah dikirim ke tempat saya.
Cara Cek Kiriman JNE sudah Sampai Apa Belum
5. Selesai. Silahkan mencoba.

Itulah artikel dari ratnaran mengenai cara mengecek kiriman barang di JNE. Sangat mudah dan anda kini tidak perlu khawatir lagi. Jika barang anda statusnya belum dikirim, harap bersabar, biasanya pada waktu-waktu tertentu, khususnya hari libur panjang musim belanja, JNE akan overload. Jadi, harap memakluminya ya. Terimakasih!

0 Response to "Cara Cek Kiriman JNE sudah Sampai Apa Belum"

Post a Comment